Siwon Super Junior memperoleh penghargaan selama pelatihan dasar wajib militer.
Sebagai bukti, Siwon mengupload sebuah foto melalui akun Instagram pribadinya pada 17 Desember kemarin.
Seraya mengupload foto tersebut, anggota Super Junior ini menuliskan, "Jiwa bertarung seorang veteran. Terimakasih!"
Dalam foto, Siwon terlihat sedang memegang sebuah piagam penghargaan dan menggunakan medali di lehernya seraya menunjukkan senyum sumringah ke arah kamera. Tampaknya Siwon begitu menikmati masa wajib militernya sejak mulai bulan November lalu.
Rencananya setelah menyelesaikan pelatihan dasar, Siwon dan Changmin TVXQ akan menjalani wajib militer sebagai polisi.
Sementara kemarin Eunhyuk juga sudah menyelesaikan pelatihan dasarnya dan akan mulai menjadi tentara aktif.
sumber www.kpopchart.net
0 komentar:
Posting Komentar